Viral di TikTok, Brand Kecantikan Lokal Ini Raih Penghargaan Global
Parapuan.co – Sebuah kabar membanggakan datang dari brand kecantikan lokal yang viral di TikTok.
Yaitu Herborist, sebuah jenama produk perawatan tubuh di bawah naungan PT Victoria Care Indonesia Tbk (VICI) baru saja mengukuhkan posisinya sebagai produk perawatan tubuh favorit masyarakat Indonesia.
Bukannya tanpa alasan, pasalnya Herborist kembali dianugerahi penghargaan bergengsi, yakni TikTok Global Beauty Brand Award 2023 untuk kategori Beauty, Kamis (20/7), di Shenzhen, China.
Penghargaan ini diadakan oleh FastData International, sebuah platfom analisis data asal China.
Selain itu penghargaan ini diperoleh Herborist dengan melakukan analisis data penjualan di platform TikTok selama tahun 2022 untuk kategori ‘Beauty Brand’.
Herborist mendapatkan penghargaan ini karena berhasil masuk dalam enam besar produk kecantikan terlaris di TikTok di seluruh dunia.
Termasuk juga menjadi satu-satunya produk lokal yang berhasil mendapatkan penghargaan bergengsi tersebut untuk kategori Beauty dan bersaing dengan lima merek lain asal China.
TikTok Global Beauty Brand Award 2023 untuk Herborist ini menambah panjang jumlah penghargaan yang sudah diterima oleh PT Victoria Care Indonesia Tbk.
Beberapa penghargaan yang sudah diterima Perseroan adalah TikTok Shop Summit 2022 Awards untuk Herborist, Top Official Store Award, Top Brand Award, Brand Choice Award, hingga memecahkan rekor MURI kategori event mewarnai rambut secara daring dengan peserta terbanyak di Indonesia.
Keberhasilan PT Victoria Care Indonesia Tbk dalam menghadirkan berbagai variasi produk perawatan tubuh dengan merek Herborist ini menjadi bukti totalitas dan komitmen dalam upaya memenuhi kebutuhan para perempuan untuk mendapatkan kulit yang sehat, cerah, dan menyegarkan.
“Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada para masyarakat yang telah percaya dan setia pada produk-produk PT Victoria Care Indonesia Tbk, khususnya Herborist. Keberhasilan ini memotivasi kami untuk selalu berinovasi dan menghadirkan produk terbaik yang dibutuhkan masyarakat,” ujar Billy Hartono Salim, Direktur Utama PT Victoria Care Indonesia Tbk.
Pertumbuhan Penjualan Online
Pada semester 1 2023, PT Victoria Care Indonesia Tbk berhasil mencatatkan pertumbuhan penjualan online hingga 421% YoY.
Ini merupakan buah dari strategi agresif Herborist dalam melakukan branding di berbagai platform media sosial dan marketplace.
Lebih lanjut, keberhasilan Herborist dalam memonetisasi platform digital juga sukses membuat sektor penjualan online memberikan kontribusi sebesar 23% dari total penjualan Perseroan di semester 1 2023, dari sebelumnya hanya 6% di periode yang sama 2022.
Pencapaian yang diraih Herborist adalah hasil dari langkah strategis untuk mengalokasikan sumber daya pemasarannya ke tim digital marketing untuk berbagai kebutuhan pada tahun 2022.
Mulai dari dari analisis data, branding, hingga proses kreatif pembuatan konten.
Bahkan perusahaan tak hanya memanfaatkan platform digital sebagai tempat berjualan saja, tapi juga sarana branding untuk meningkatkan viralitas produk dan menciptakan permintaan produk-produk Herborist yang juga berdampak pada melonjaknya pertumbuhan penjualan di pasar offline.
Strategi Masa Depan
Untuk mempertahankan keunggulan kompetitif yang dimiliki, PT Victoria Care Indonesia Tbk sudah menyiapkan berbagai macam strategi.
Adapun beberapa rencana yang sudah disiapkan adalah melanjutkan strategi pemasaran yang agresif di platform digital baik melalui media sosial atau eCommerce.
Serta menggelar beragam kegiatan offline yang disesuaikan dengan tiap merek untuk mengedukasi pasar secara langsung.
Tak berhenti sampai di situ, Perseroan juga telah menyiapkan serangkaian produk baru untuk menarik minat pasar dan melengkapi jajaran produk perawatan pribadi.
“Ke depannya, kami tentu akan terus berinovasi agar produk-produk PT Victoria Care Indonesia Tbk bisa semakin diterima dan mendapatkan kepercayaan dari konsumen,” sambung Billy Hartono Salim.